Senin, 18 Februari 2013

Pengertian Jaringan LAN, MAN, WAN

Pengertian Jaringan LAN, MAN, WAN



 LAN (Local Area Network)

                                                             Gambar Jaringan LAN      
                                                
Local Area Network atau LAN, adalah merupakan suatu Jaringan Komputer dengan mencakup wilayah lokal. Dengan menggunakan berbagai perangkat jaringan yang cukup sederhana, seperti menggunakan kabel UTP (Unshielded Twisted-Pair), Hub, Switch, Router, dan beberapa PC komputer. Kita dapat membuat jaringan LAN tersebut.Contoh dari jaringan LAN adalah  komputer-komputer yang saling terhubung di sekolah, Warnet, dan perusahaan.

           
Keuntungan dari penggunaan Jaringan Komputer LAN adalah : 
  • Lebih irit dalam pengeluaran biaya operasional 
  •  Lebih irit dalam penggunaan kabel
  • Transfer data antar node dan komputer labih cepat karena mencakup wilayah yang sempit atau lokal
  •  Tidak memerlukan operator telekomunikasi untuk membuat sebuah jaringan LAN.
Kerugian dari Jaringan LAN adalah :
  • Cakupan wilayah jaringan lebih sempit 
  • Sulit untuk berkomunikasi ke luar jaringan 
  •  Area cakupan transfer data tidak begitu luas.

MAN (Metropolitan Area Network)
                                                                      Gambar Jaringan MAN
Metropolitan Area Network atau MAN, adalah Jaringan Komputer yang lebih luas dan lebih canggih dari Jenis Jaringan Komputer LAN. Disebut Metropolitan Area Network karena Jenis Jaringan Komputer MAN ini biasa digunakan untuk menghubungkan jaringan komputer dari suatu kota ke kota lainnya. Untuk dapat membuat suatu jaringan MAN, biasanya diperlukan adanya operator telekomunikasi untuk menghubungkan antar jaringan komputer. Contohnya seperti jaringan Depdiknas antar kota atau wilayah dan juga jaringan mall-mall moderen yang saling berhubungan antar kota.
Keuntungan dari Jenis Jaringan Komputer MAN adalah :
  • Cakupan wilayah jaringan lebih luas 
  • Untuk berkomunikasi menjadi lebih efisien, 
  • Mempermudah dalam hal berbisnis, 
Kerugian dari Jenis Jaringan Komputer MAN adalah :
  • Lebih banyak menggunakan biaya operasional, 
  • Dapat menjadi target operasi oleh para Cracker untuk mengambil keuntungan pribadi 
  • Perbaikan jaringan MAN diperlukan waktu yang cukup lama.
WAN (Wide Area Network)


                                                                Gambar Jaringan WAN

Wide Area Network atau WAN, merupakan Jenis Jaringan Komputer yang lebih luas dan lebih canggih daripada Jenis Jaringan Komputer LAN dan MAN. Teknologi jaringanWAN biasa digunakan untuk menghubungkan suatu jaringan dengan negara lain atau dari satu benua ke benua yang lainnya. Jaringan WAN bisa terdiri dari berbagai Jenis Jaringan Komputer LAN dan WAN karena luasnya wilayah cakupan dari Jenis Jaringan Komputer WAN. Jaringan WAN, biasanya menggunakan kabel fiber optic serta menanamkannya di dalam tanah maupun melewati jalur bawah laut.

Keuntungan Jenis Jaringan Komputer WAN adalah :
  • Cakupan wilayah jaringannya lebih luas dari Jenis Jaringan Komputer LAN dan MAN,
  • Tukar-menukar informasi menjadi lebih rahasia
  • Mudah ber komusiksi antar negara.
  • Mempermudah dalam hal bisnis.
Kerugian dari Jenis Jaringan WAN adalah :
  • Biaya operasional yang mahal
  • Sangat rentan terhadap bahaya pencurian data-data penting
  • Perawatan untuk jaringan WAN menjadi lebih berat dan lama

Selasa, 12 Februari 2013

Hardware Internet

Hardware Internet

Perangkat Keras yang Digunakan untuk Akses Internet
Hardware internet dapat diartikan perangkat keras yang digunakan untuk akses internet. Internet kepanjangan dari Interconection Networking. Kata Internet, seperti rekans ketahui sering digunakan sebagai singkatan dari Indomie Telor Kornet, yang menjadi menu di sebuah restoran. Kata ini sudah tidak asing lagi di telinga kita, bahkan sering diucapkan atau didengar dalam kehidupan sehari-hari. Internet merupakan jaringan komputer terluas di dunia (World Wide Network) dimana antara satu komputer dengan komputer lainnya saling berhubungan dan saling berkomunikasi. Dengan Internet, Anda dapat mencari informasi seperti politik, pendidikan, hiburan, teknologi, nama kota-kota di dunia, budaya, pemerintahan, artis, dan lain-lain.

PERALATAN YANG DIBUTUHKAN UNTUK KEPERLUAN AKSES INTERNET
Hardware (Perangkat keras)
Komputer adalah hardware utama dan mutlak sebagai syarat untuk mengakses internet. Cepat atau lambat proses kinerja dalam mengakses internet yang disediakan oleh ISP (Internet Service Provider), komputer juga sangat menentukan, namun tergantung kebutuhan spesifikasi yang digunakan
Software (Perangkat Lunak)
Kebutuhan software sangat ditentukan oleh kebutuhan hardware yang digunakan dalam akses internet. Adapun jenis dan versi software yang dapat rekans gunakan adalah
System operasi  : Windows XP, Windows 7, dan juga bisa windows server.
Browser               : Internet Explorer, Mozilla Firefox, Opera, dan masih banyak lagi.
Modem (Modulator Demodulator)
Modem adalah sebuah alat yang digunakan untuk mentransmisikan data dalam bentuk elektromagnetik dari satu komputer ke komputer yang lain. Jika kita menginginkan akses internet relatif cepat, sudah pasti diperlukan modem yang memiliki kecepatan transfer datanya cukup tinggi. Misalnya saya contohkan modem 56 Kbps (Kilobyte per second), itu artinya modem dapat mentransfer data sebanyak 56 karakter dalam satu detik. Ada jenis modem yang ada saat ini, yaitu modem internal dan modem eksternal. Modem internal dapat dikatakan sangat jarang digunakan, karena modem jenis ini relatif tidak banyak diminati. Modem internal maksudnya adalah modem yang sudah digabung dengan perangkat telekomunikasi seperti handphone, laptop, dll. Sedangkan modem eksternal merupakan modem yang selama ini banyak digunakan oleh masyarakat.
Saluran Telepon (LineTelephone)
Saluran telpon merupakan salah satu syarat yang paling utama untuk akses internet, dimana saluran telepon dapat disambungkan melalui modem, baik eksternal maupun internal. Selain menggunakan saluran telepon, kita juga dapat mengakses atau membuka internet melalui satelit, leased line, dan gelombang radio.
ISP (Internet Service Provider)
ISP atau biasa disebut dengan provider, adalah sebuah badan atau organisasi yang menyediakan pelayanan jasa internet. Jika Anda ingin mengakses internet dan terhubung dengan jaringan telepon melalui modem, kita dapat langsung mendaftar ke salah satu ISP (provider) yang ada di lokasi (kota) kita masing-masing. Dapat dicontohkan ISP yang saya ketahui diantaranya Indonet, Lintas Artha, Telkom, First Media, dan masih banyak lagi.
Membedakan Fungsi dan Pelayanan yang Ada di Internet
Ada beberapa servis atau layanan yang tersedia di Internet di antaranya adalah sebagai berikut.
1)    Word Wide Web (WWW) disingkat menjadi WEB. Merupakan fasilitas yang berisi database terdistribusi, yaitu kita dapat mengakses informasi-informasi melalui situs web. Informasi situs web dapat berupa teks, gambar, sound, film dan multimedia.
2)    E-Mail (Elektronik Mail) digunakan untuk berkomunikasi atau berhubungan langsung dengan orang lain melalui surat elektronik. Anda dapat mengirim atau menerima e-mail dari seluruh penjuru dunia.
3)    Kelompok diskusi (Mailing List) yaitu untuk berdiskusi secara elektronik dengan menggunakan fasilitas E-mail.
4)    FTP (File Transfer Protokol) yaitu untuk pengambilan data atau arsip dan file secara elektronik. Di Internet telah tersedia fasilitas file (data) atau dokumen yang siap untuk diakses secara gratis.
5)    Chatting adalah salah satu fasilitas untuk berkomunikasi sesama pemakai internet yang sedang aktif (On-Line).
WEB Browser
Browser adalah suatu program atau software untuk menjelajahi Internet untuk mencari informasi dari suatu halaman web yang tersimpan di dalam komputer. Denganpenerapan Grafik User Interface (GUI), dengan mudah para pengguna internet dalam mengakses informasi-informasi yang terdapat dalam internet. Web browser di antaranya adalah seperti: Netscape Navigator, Internet Explorer, Mozilla Firefox, Mosaic, Google dan lain-lain. Browser dapat disebut juga Web Browsing.
Sekarang yang perlu diketahui dalam pencarian suatu informasi adalah pemahaman tentang struktur alamat WEB adalah sebagai berikut.
http:/www.muarauang.ac.id/private/administrasi.html
Penjelasan sruktur web di atas adalah sebagai berikut.
  • http                   : service transfer web
  • www                 : Alamat informasi dalam internet
  • muarauang    : Alamat informasi yang dituju
  • ac.id                 : Domain name (penamaan abjad)
  • private            : Nama direktori penyimpanan halaman web
  • administrasi : halamam web yang berisi informasi
Contoh beberapa domain name adalah sebagai berikut.
  • edu atau ac : Domain untuk bidang pendidikan
  • gov atau go : Domain untuk badan pemerintahan
  • mil : Domain untuk militer
  • net : Domain untuk Internet provider
  • org : Domain untuk organisasi
E-Mail
E-Mail kepanjangan dari Elektronik Mail yaitu merupakan fasilitas pada Intrnet untuk mengirim surat secara elektronik ke seluruh dunia. Email dapat dibedakan menjadi dua bagian yaitu sebagai berikut.
  1. E-Mail gratisan (Free Email) seperti : yahoo.com, hotmail.com, eudoramail.com, plaza.com, lovemail.com dan lain-lain.
  2. E-Mail langganan melalui ISP (Internet Service Provider) seperti: indonet.com, wasantara.com, elganet.com, dan lain-lain.
Kelebihan Elektronik Mail
Kelebihan dari elektronik mail di antaranya adalah sebagai berikut.
1)        Tanggapan informasi lebih cepat.
2)        Dapat melakukan komunikasi jarak jauh.
3)        Dapat menjangkau area yang lebih luas.
4)        Dapat menjembatani masalah perbedaan waktu.
5)        Dapat menyediakan pengaturan pengubahan protokol.
6)        Dapat melayani informasi dalam komunikasi bisnis.
7)        Dapat pengganti sebagai pemakaian penggunaan saluran telepon.
Kemampuan elektronik mail
Kemampuan dari elektronik mail di antaranya adalah sebagai berikut.
1)        Kemampuan dalam pembuatan pesan. Elektronik mail dapat membuat dokumen dan membuat jawabannya secara otomatis, dengan menyimpan alamat pengirim dari pesan yang dikirim.
2)        Kemampuan dalam pengiriman pesan. Pengiriman pesan ke alamat yang dituju dapat dipilh apakah untuk perorangan atau untuk sekelompok orang. Elektronik mail dapat dilakukan tanpa mengganggu kegiatan pemakai komputer.
3)        Kemampuan membuat pelaporan. Elektronik mail akan melaporkan keadaan pesan yang dikirimmnya kepada pengirim. Apakah data yang dikirimnya sudah sampai kealamat tujuan dengan benar, hilang atau ditolak, kejadian seperti itu dapat diperlihatkan dalam pelaporan pada elektronik mail.
4)        Kemampuan pengubahan pesan dan format tampilan. Dalam penggunaan peralatan, baik oleh si pengirim maupun si penerima bisa saja berbeda misalnya : si pengirim dalam mengirim  email menggunakan komputer, tapi diterima oleh si penerima harus melalui faximile.
5)        Kemampuan dalam pengaturan. Setelah pesan dikirim dan diterima, pesan tersebut dapat langsung dibaca atau dihapus atau disimpan untuk dibaca ulang atau dicetaknya.
Dari share info yang saya sampaikan diatas lebih banyak ke perangkat internet secara umum, namun hardware internet menjadi bagian di dalamnya. Hardware juga tidak kalah penting dibanding software. Sehingga hardware internet juga tak lepas dari software internet.

Internet

Internet


Internet adalah sebuah media yang telah mengubah dasar-dasar komunikasi, hiburan, dan perdagang an. Bidang bisnis menggunakannya untuk berkomunikasi dengan supplier, rekan kerja, dan pelanggan. Mereka menjual, membuat pesanan, menyediakan layanan kepada pelanggan dan menawarkan produk melalui internet. Orang umumnya menggunakan internet untuk saling berkirim electronic-mail dengan anggota keluarga, bank, melakukan transaksi stok online, memesan tiket perjalanan, berbelanja dan,  melakukan penelitian. Mereka juga menhabaiskan waktu untuk main game di internet dan menggunakan layanan hiburan.

     Internet adalah gabungan dari banyak jaringan. Jaringan tersebut berkomunikasi satu sama lain menggunakan protocol standar, TCP/IP, yang mengirimkan data melalui internet dengan memecah-mecah data menjadi ‘’amplop-amplop’’ data yang dinamakan paket. Lalu lintas internet berjalan dengan kecepatan gigabit melalui jalur yang dihubungkan dengan router dan switch. Jalur berkecepatan tinggi adalah tulang punggung internet yang mengirimkan permintaan informasi, hiburan, broadcast audio dan video e-mail dan transaksi bisnis ke bisnis.
     World Wide Web adalah sebuah cara untuk menghubungkan dokumen, seperti home page pada komputer jarak jauh, menjadi satu. Dengan komputer apapun, orang dengan browser dapat terhubung melalui  web. Pemakai menunjuk dan melakukan klik untuk berjalan dari satu komputer ke komputer yang lain di dalam internet. Sebelum World Wide Web diciptakan,dokumen dalam internet hanya tersedia dalam bentuk tesk. Tidak ada gambar, tidak ada ‘’tombol’’ yang dapat di klik untuk menjalankan suatu perintah dan tidak ada banner-banner iklan. Juga tidak ada warna, semuanya hanya hitam putih. World Wide Web tidak terpisahkan dari internet. Itu adalah sebuah cara untuk berjalan dari suatu resource ke resource yang lain di internet dengan melakukan klik pada teks atau gambar yang disorot dalam browser. Ini adalah cara ‘’multi media’’ untuk melihat informasi dalam internet. Ini membuat informasi tersedia dalam bentuk gambar, suara, teks dan video.
     Individu dan organisasi menghubungkan lokasi mereka ke internet melalui banyak tipe layanan telekomunikasi meliputi T-1, T-3, jalur analog, layanan DSL, ISDN, dan fasilitas TV kabel. ISP mengumpulkan traffic dari banyak pemakai  dan mengirimkannya melalui jalur berkecepatan tinggi ke backbone internet. ISP mengatur banyak router dan server milik mereka. Server-server tersebut banyak melakukan banyak tugas. Server dapat berisi e-mail milik pelanggan, menyediakan layanan hosting untuk bisnis dan homep page untuk pelanggan. Statistik-statistik khusus dari penyedia informasi seperti informasi olah raga dan permainan yang juga terletak di server.
       Organisasi komersial menggunakan teknologi World Wide Web untuk menciptakan Extranet dan internet. Extranet menggunakan teknologi Web untuk berkomunikasi dengan rekan bisnis dan pelanggan dan Intranet menggunakan teknologi tersebur untuk berkomunikasi dengan karyawan di dalam perusahaan. Browser web dan software Internet yang terpasang di server membuat informasi dan layanan tersedia untuk rekan bisnis dan orang –orang dalam perusahaan. Bersama dengan terpecahkannya masalah keamanan dan privasi, semakin banyak organisasi vang akan menggunakan e-commerce dan Internet untuk penyebaran informasi dan kepemimpinan bisnis.

Menggambar Secara Presisi

Menggambar Secara Presisi

Melanjutkan seri tutorial AutoCAD untuk pemula sebelumnya. Di tulisan lalu, anda telah diperkenalkan pada interface (antar muka) AutoCAD 2009. Anda juga telah diperkenalkan bagaimana mengaktifkan drawing tool dan menggunakannya. Mungkin anda bahkan telah mencoba menggunakan beberapa drawing tool lainnya.
Pada dasarnya aturannya sama:
Aktifkan toolnya dengan mengkliknya melalui ribbon, lalu ikuti petunjuk yang diberikan AutoCAD. Aturan sederhana ini akan selalu anda pakai selama menggunakan AutoCAD, tidak hanya saat belajar saja.
Di tutorial yang lalu, anda telah menggambar line, namun masih asal-asalan, tanpa ukuran yang jelas. Sekarang, kita akan coba menggambar secara presisi.

Membuat File Baru

Aktifkan AutoCAD. Buat file baru, dari menu file>new atau tekan [crtrl] + N. Gunakan template acadiso.dwt. Lho, kan begitu AutoCAD dijalankan, sudah membuka file baru? Yap. Tapi AutoCAD umumnya dimulai dengan unit imperial. Yaitu untuk menggambar dalam satuan feet dan inch. Kita akan mencoba mulai dengan langkah yang benar. Kita akan mulai dengan template metric, yaitu dengan satuan mm. Masalah template akan dibahas lebih lanjut kelak.

Polar Tracking

Aktifkan kembali line. Klik dimana saja untuk titik pertama. Gerakkan pointer anda, kira-kira hingga horizontal dari titik awal. Apa yang terjadi? Pointer anda akan lengket dengan garis horizontal! Fitur ini disebut sebagai polar tracking.
polar_snap.gif
Coba gerakkan pointer anda berputar 360 derajat dari titik awal. Polar tracking akan aktif setiap kelipatan 90 derajat! Ini akan sangat mempermudah kita membuat garis horizontal dan vertikal.
Meneruskan line, gerakkan pointer anda ke kanan dari titik awal. Pastikan polar tracking aktif, mengunci pointer dengan sumbu X. Ketikkan 30, lalu tekan [enter]. Anda baru saja membuat garis horizontal sepanjang 30 mm! Gerakkan ke atas, tegak lurus dengan garis sebelumnya. Ketikkan 25 [enter]. Menggambar dengan AutoCAD tidak sulit kan? Teruskan sampai anda dapat membuat bentuk ini. Jangan berpikir untuk membuat dimensi dulu. Dimensi ini hanya untuk acuan anda. Setelah selesai, tekan [enter] untuk mengakhiri tool.
using polar tracking.jpg
Terlalu sederhana? Tidak perlu terburu-buru. Kita akan melanjutkan ke bagian yang lebih kompleks, lebih baik anda membiasakan diri lebih dulu.

Koordinat Rectangular

Menggambar garis horizontal dan vertikal tentu sekarang mudah bagi anda. Tapi sayangnya, bentuk yang kita gambar tidak selalu dibentuk garis horizontal dan vertikal saja. Bagaimana kalau kita menggambar garis miring? Tidak masalah, tentu saja.
Pertama-tama perhatikan simbol ini di area gambar anda.
coordinates.jpg
Apa yang ditunjukkan? Simbol sumbu koordinat X dan Y. Ke kanan adalah sumbu X (positif) dan ke atas Y (positif).
Lihat bentuk ini? Kita akan menggambar dari kiri bawah ke kanan atas. Perhatikan bahwa ke kanan berjarak 30, ke atas 40.
rectangular.jpg
Aktifkan kembali line. Klik di mana saja sebagai titik awal. Ketikkan 30,40 [enter]. Sederhana saja. Ketikkan nilai x,y! Garis anda sudah jadi. Kata siapa AutoCAD susah?
*Warning! Jika anda menggunakan AutoCAD 2005 atau versi yang lebih tua, anda tidak mengetikkan x,y. Tapi harus didului @. Jadi @x,y.
Berlatihlah dengan koordinat rectangular ini. Jika ada yang bersedia menyumbangkan gambar latihan untuk sesi ini, silahkan kontak saya. Nanti gambarnya akan saya cantumkan di sini.

Koordinat Polar

What else? Sekarang, bagaimana jika anda ingin menggambar garis yang anda tahu panjang dan besar sudutnya dengan sumbu X positif?
polar.jpg
Coba kembali aktifkan line. Klik titik awal garis. Perhatikan nilai di sebelah pointer anda. Nilai ini secara default menunjukkan panjang garis dan sudut. Kecuali, jika AutoCAD anda sudah diacak-acak settingnya.
Cobalah ketikkan panjang garis (dalam kasus ini 70), tekan [tab] untuk memindahkan fokus ke sudut, ketikkan 30 sebagai besar sudut. Tekan [enter]. That’s it. Tidak susah kan?
Tips:
Anda juga dapat mengetikkan d<a. Dengan d=jarak ke titik selanjutnya dan a=sudut terhadap sumbu X positif. Namun cara ini hanya dapat mengukur besar sudut searah jarum jam.
Bandingkan kedua image ini untuk jelasnya. Perhatikan besar nilai sudutnya.
Menggunakan TAB
tab.jpg
Menggunakan <
lessthan.jpg

Cara Membuat Jaringan Komputer, LAN, Server Terlengkap


Cara Membuat Jaringan Komputer, LAN, Server Terlengkap



Baik di posting ini saya akan share tentang Cara Membuat Jaringan Komputer, LAN, Server. Kita akan Mempelajari Tentang KONSEP JARINGAN, PERANGKAT JARINGAN, LANGKAH KERJA DAN TROUBLESHOOTING. Disertai dengan gambar yang memudahkan anda dalam mengerjakan jaringan, serta software yang akan mendukung anda.
Untuk mempermudah anda belajar dan memahami silahkan Download E-book nya di bawah :

 >>DOWNLOAD E-BOOK DI SINI<<

Daftar Isi E-Book :


CHAPTER 1 MENGENAL JARINGAN KOMPUTER

    1.Sejarah Jaringan Komputer
    2.Manfaat Jaringan Komputer
    3.Topologi Jaringan komputer
    4.Membedakan Jenis Jaringan Komputer
    5.Memahami Lebih Mendalam Beberapa Jalur Jaringan Komputer
    6.Sistem Operasi Baru dan Jaringan Komputer
    7.Berkenalan dengan Antarmuka Jaringan Windows XP

CHAPTER 2 HARDWARE JARINGAN KOMPUTER

    1.Komputer Server
    2.Ethernet Hub
    3.Ethernet Switch
    4.Routers Network Repeater
    5.Network Bridges
    6.Network Adapter
    7.Wireless Network Interface Controller
    8.Modems
    9.Networking Cable
    10.Hardware Firewall
    11.Stand Alone Wireless Access Point (WAP)

CHAPTER 3 INSTALASI PERANGKAT KERAS JARINGAN KOMPUTER

    Persiapan Peralatan Kerja
    Menyiapkan Perangkat Keras Jaringan
    Langkah kerja pemasangan perangkat keras
    Penempatan Komputer Server
    Pemasangan Kompter Server Pada Hub/Switch
    Pemasangan Komputer Klien pada LAN kabel
    Penempatan HUB/Switch
    Penempatan dan Pemasangan Router

CHAPTER 4 INSTALASI PERANGKAT LUNAK JARINGAN KOMPUTER

    Instalasi Sistem Operasi
    Cara Set Computer Name dan Workgroup pada Windows XP
    Pengaturan Network Connections
    Cara Konfigurasi TCP / IP Address Pada Komputer Server
    Cara Konfigurasi TCP / IP Address Pada Komputer Klien
    Cara Konfigurasi TCP / IP Address Printer Server
    Cara Konfigurasi TCP / IP Address Wireless Router
    Pengaturan Software Warnet Pada jaringan Komputer

CHAPTER 5 KEAMANAN JARINGAN KOMPUTER

    Klasifikasi Keamanan Jaringan Komputer
    Macam-Macam Serangan Jaringan Komputer
    Membangun Sistem Keamanan Jaringan Komputer Yang Kuat

CHAPTER 6 MELAKUKAN KONEKSI PADA JARINGAN
    Melakukan Koneksi Jaringan Kabel
    Melakukan Koneksi Jaringan Wireless
    Memeriksa Status Koneksi Jaringan
    Set Up dan Tes Remote Desktop Pada Windows
    Set Up dan Tes Remote Desktop Web Connection

CHAPTER 7 PENGATURAN SHARING DALAM JARINGAN

    Menginstall [File and Printer Sharing] Pada Windows XP
    Sharing File Dan Folder Dalam Jaringan
    Sharing Drive Dalam Jaringan
    Advanced File Sharing Sharing
    Koneksi Internet Dalam Jaringan Kabel Melalui Komputer Server
    Sharing Koneksi Internet Dalam Jaringan Kabel Tanpa Melalui Komputer Server
    Setting Komputer Ad Hoc Wireless Network
    Pemetaan Drive Sharing Dalam Jaringan
    Membuat Folder Sharing Bisa Diakses Secara Offline
    Mengakses File dan Folder Sharing
    Mengakses dan Bekerja Dengan Offline Files

CHAPTER 8 TROUBLESHOOTING  JARINGAN  KOMPUTER
    Troubleshooting Koneksi Jaringan Lokal
    Troubleshooting File and Printer Sharing in Microsoft Windows XP
    Network Troubleshooting Commands

Merancang Rumah dengan AutoCAD

Merancang Rumah dengan AutoCAD

 
Saat saya masih kuliah dulu, kalau bikin tugas gambar harus menggunakan mesin gambar dan medianya menggunakan kertas kalkir ataupun kertas roti. Alat tulisnya yang biasa digunakan mahasiswa arsitektur adalah rapido. Susahnya kalau ada kesalahan gambar harus dibersihkan dengan silet.
Namun sejalan dengan perkembangan teknologi, gambar teknik dapat diselesaikan dengan mudah berkat adanya software AutoCAD yang dirilis oleh Autodesk. AutoCAD memberikan kemudahan dalam menggambar berbagai macam gambar teknik, mulai dari gambar rumah, bangunan gedung perkantoran, interior bangunan sampai ke gambar jalan dan lain-lain. AutoCAD yang terakhir adalah versi 2010.
Khususnya dalam merancang rumah dengan AutoCAD kita dapat memperoleh hasil yang bisa mendekati aslinya. Sebelum mulai pembangunan, kita sudah bisa menganalisa ruangan terlebih dahulu sesuai fungsi dan sirkulasinya, menata taman dan ruang lainnya. Sehingga hasilnya lebih sesuai dengan harapan kita, tidak ada kelebihan atau kekurangan material bangunan.
Menggambar 2D/3D dengan AutoCAD
AutoCAD memberikan teknik cepat dalam kita merancang sebuah gambar 2D ataupun 3D. Perintah atau command yang umumnya kita gunakan dalam menggambar 2D antara lain adalah line, polyline, move, rotate, mirror, array. Untuk penggambaran bidang kita gunakan perintah : circle, rectang atau ellipse. Selain lebih cepat, hasilnya juga lebih akurat.
Setelah gambar 2D jadi, kita bisa gunakan sebagai dasar untuk pembuatan gambar 3D. Perintah yang kita gunakan dalam penggambaran 3D adalah extrude, rotate 3D, slice, subtract, dan lain-lain. Permainan UCS (Unit Coordinate System) sangat penting dalam kita menggambar AutoCAD 3D.
Rendering gambar AutoCAD 3D
Rendering adalah menempatkan material pada objek gambar 3D. Misalnya material lantai, dinding, batu bata, genteng atau kayu untuk daun pintu. Untuk suasana exterior kita bisa gunakan material : rumput, pohon, tanaman perdu dan lain-lain. Hal yang sangat penting lagi dalam teknik rendering adalah pencahayaan (lighting). Letak titik cahaya yang tepat akan menghasilkan gambar yang bagus dan lebih realistis (mendekati nyata seperti foto). Umumnya hal ini yang masih sulit dilakukan dan kita cenderung melakukan rendering dengan program 3DS Max. Namun kalau kita sering berlatih, kita dapat melakukan rendering hanya dengan program AutoCAD saja, bahkan dengan AutoCAD 2002.
Gambar diatas saya buat hanya dengan menggunakan AutoCAD versi 2002, tanpa bantuan program lain seperti 3DS Max ataupun PhotoShop dan komputer tipe Pentium 4 (lama). Jadi sekali rendering di AutoCAD bisa mengasilkan gambar yang tidak kalah bagusnya dengan program 3DS Max.
Bagi anda yang masih memiliki komputer dengan spesifikasi Pentium 4 misalnya, tidak usah berkecil hati karena anda masih bisa membuat gambar rendering dengan AutoCAD versi 2002. Cukup menambahkan beberapa library texture (pohon, awan, rumput, batu, lantai, karpet) yang bisa anda peroleh dari CD Texture Library. Namun jika anda belum memilikinya, saya bisa memberikan beberapa texture yang umumnya digunakan dalam gambar rendering. Silahkan download di sini.
Nah, jika anda ada kesulitan dalam penggambaran dengan AutoCAD silahkan konsultasikan dengan saya (gratis). Silahkan tulis pesan dan alamat email di sini, Insya Allah saya dengan senang hati akan membantu. Semoga bermanfaat. :)

PENGERTIAN JARINGAN WAN

PENGERTIAN JARINGAN WAN


            WAN adalah singkatan dari istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris: Wide Area Network merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.
WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain.

Jaringan WAN (Wide Area Network) adalah kumpulan dari LAN dan/atau Workgroup yang dihubungkan dengan menggunakan alat komunikasi modem dan jaringan Internet, dari/ke kantor pusat dan kantor cabang, maupun antar kantor cabang. Dengan sistem jaringan ini, pertukaran data antar kantor dapat dilakukan dengan cepat serta dengan biaya yang relatif murah. Sistem jaringan ini dapat menggunakan jaringan Internet yang sudah ada, untuk menghubungkan antara kantor pusat dan kantor cabang atau dengan PC Stand Alone/Notebook yang berada di lain kota ataupun negara.




Wireless WAN menghubungan dua lokasi dengan kecepatan 1,6-10 Mbps, mendayagunakan RF spektrum lebar, bilamana jaringan publik tidak tersedia atau terlalu mahal. Sistem wireless WAN merupakan sistem point-to-point menghubungkan jaringan melintasi kota-kota menggantikan infrastruktur publik atau memberikan suatu alternatif terhadap sambungan privat.


Perkembangan jaringan dan Internet yang spektakuler memberikan dampak yang sangat besar terhadap perusahaan dalam berbagai jenis dan ukuran. Teknologi wireless yang baru semakin memudahkan perkembangan kemampuan jaringan, Internet, dan intranet bagi para pekerja mobile, lokasi-lokasi terpencil dan berbagai fasilitas temporer.
Wireless Networking semakin memperluas jangkauan dan kemampuan jaringan komputer. Teknologi-teknologi baru menjadikan wireless networking sebagai suatu cara yang memungkinkan pelayanan akses berkecepatan tinggi dan handal bagi jaringanjaringan komputer dan Internet.
Terdapat dua metode dasar wireless networking yaitu cahaya (laser dan infra merah) dan radio. Keduanya memiliki spesifikasi dan kegunaan yang berbeda.


Aplikasi-aplikasi
1. Wireless LAN memberikan akses jaringan terbuka yang wireless dalam kantor, dalam lingkungan pelayanan kesehatan, gudang dan ritel, memungkinkan klien yang mobil mengakses server jaringan.
2. Wireless WAN menghubungan dua lokasi dengan kecepatan 1,6-10 Mbps, mendayagunakan RF spektrum lebar, bilamana jaringan publik tidak tersedia atau terlalu mahal. Sistem wireless WAN merupakan sistem point-to-point menghubungkan jaringan melintasi kota-kota menggantikan infrastruktur publik atau memberikan suatu alternatif terhadap sambungan privat.
3. Wireless MAN memberikan pilihan jaringan point-to-multipoint. Contoh solusi ini mencakup menghubungkan banyak end-user di kampus atau suatu fasilitas melintasi kota-kota melalui wireless Ethernet. Kecepatan aliran berkisar antara 56K hingga 10 Mbps. Wireless MAN ini mendukung arsitektur jaringan hub dan spoke.

Senin, 11 Februari 2013

Pengenalan Alamat IP Jaringan (IP Address)

Pengenalan Alamat IP Jaringan (IP Address)

ip address
Alamat IP atau sering kita dengar dengan sebutan IP Address (Internet Protocol Address) adalah alamat tujuan dalam jaringan lokal atau internet, jadi setiap alat yang terhubung atau terkoneksi didalamnya akan mempunyai Alamat IP untuk saling berkomunikasi.

Alamat IP terbagi dua jenis, yaiut alamat IPv4 dan alamat IPv6, namun disini hanya akan dibicarakan tentang alamat IPv4 saja, dimana IP ini juga dikategorikan lagi menjadi IP Publik dan IP Privat.

Seperti diketahui, IP Publik adalah alamat IP yang sudah ditetapkan oleh Internic dan telah dibagi menggunakan identifikasi yang unik (ASN) sehingga tidak akan terjadi pemakaian alamat IP ganda (konflik).
IP Publik juga secara default sudah langsung terhubung dengan internet.

Sedangkan IP Privae secara default tidak terkoneksi dengan internet dan membutuhkan IP Publik untuk terhubung ke internet, IP ini dibedakan dalam 3 kelas IP, yaitu:

Kelas A , 10.0.0.0/8
Alamat IP Privat yang memiliki 24 bit host dan mempunyai range alamat IP yang valid dari 10.0.0.1 hingga 10.255.255.254.

Kelas B, 172.16.0.0/12
Alamat IP Privat yang memiliki 20 bit host dan mempunyai range alamat IP yang valid dari 172.16.0.1 hingga 172.31.255.254.

Kelas C, 192.168.0.0/16
Alamat IP Privat yang memiliki 16 bit host dan mempunyai range alamat IP yang valid dari 192.168.0.1 hingga 192.168.255.254.

Selain itu ada juga yang disebut dengan alamat privat otomatis yang biasa kita temukan dalam ethernet card pada sebuah sistem operasi dengan alamat IP 169.254.0.0/16 serta range IP valid mulai dari 169.254.0.1 hingga 169.254.255.254, dan menggunakan subnet 255.255.0.0

Untuk pemakaian subnet mask juga dibedakan dalam 3 kelas:
1. Kelas A, 255.0.0.0 atau prefix /8
2. Kelas B, 255.255.0.0 atau prefix /16
3. Kelas C, 255.255.255.0 atau prefix /24

Demkianlah, mudah-mudahan dengan penjelasan sederhana ini kawan dapat memahaminya.
Jangan ragu jika kawan ingin bertanya atau meninggalkan komentar.

Membuat NAT Router Menggunakan Windows

Membuat NAT Router Menggunakan Windows


Pada tulisan sebelumnya telah dijelaskan bagaimana cara sharing internet menggunakan fasilitas Internet Connection Sharing pada Windows, pada kesempatan ini penulis ingin mencoba menjelaskan bagaimana mengkonfigurasi NAT Router menggunakan Windows, kebetulan yang akan digunakan adalah Windows XP Professional.
Seperti kawan ketahui untuk mengkonfigurasi NAT Router di Linux kita bisa menggunakan Iptables dan Ip forward, sedangkan untuk Windows fasilitas tersebut dinamakan netsh atau Network Shell. Disini akan digambarkan topologi sebagai berikut:


windows nat router

Dua client akan mengakses internet melalui Windows NAT Router dengan rancangan konfigurasi IP Address dan persiapan kebutuhan sebagai berikut :

1. Windows NAT Router:
Diperlukan dua buah Ethernet Card pada komputer Windows NAT Router, untuk mempermudah kawan bisa merubah (rename) nama dari interface tersebut, untuk melakukannya masuk ke:
Control Panel > Network Connections > Klik kanan pada Local Area Connection 1 dan 2, kemudian rename menjadi "INET" (untuk Ethernet Card yang terhubung dengan provider/internet) dan "LAN" (untuk interface yang terhubung dengan client/switch).

2. Konfigurasi IP Address:
                 INET            LAN
IP Address  : 10.10.10.1      192.168.20.1
SubnetMask  : 255.255.255.0   255.255.255.0
Gateway     : 10.10.10.254    -
DNS         : DNS Provider    -

                Client-1       Client-2
IP Address  : 192.168.20.2    192.168.20.3
SubnetMask  : 255.255.255.0   255.255.255.0
Gateway     : 192.168.20.1    192.168.20.1
DNS         : DNS Provider    DNS Provider

DNS Provider bisa kawan ganti dengan
OpenDNS           : 208.67.222.222 dan 208.67.220.220
Google Public DNS : 8.8.8.8 dan 8.8.4.4

3. Aktifkan Routing and Remote Access, masuk ke:
Control Panel > Administrative Tools > Services > Scroll ke bawah temukan Routing and Remote Access, kemudian Double Klik > Start service dan uban Startup Type menjadi Automatic > Klik OK.

4. Disable Windows Firewall/Internet Connection Sharing (ICS)
Control Panel > Administrative Tools > Services > Scroll ke bawah temukan Windows Firewall/Internet Connection Sharing (ICS), kemudian Double Klik > Stop service dan uban Startup Type menjadi Disabled > Klik OK.

5. Aktifkan IPEnableRouter
Masuk ke Windows registry, Klik Start > Run, kemudian ketikkan regedit dan klik OK
Pada menu Registry Windows, Masuk ke:
HKEY_LOCAL_MACHINE > SYSTEM > CurrentControlSet > Services > Tcpip > Parameters.
Temukan IPEnableRouter, Double Klik untuk mengubah Value dari 0 menjadi 1.

6. Reboot komputer Windows NAT Router.

7. Setelah Router up kembali, konfigurasi NAT menggunakan netsh: 
Masuk ke command prompt, klik Start > Run kemudian ketik cmd dan klik OK.

Pada Command Prompt, aktifkan NAT, dengan perintah:
 C:\> netsh routing ip nat install
 
Add Interface INET dan LAN
 C:\> netsh routing ip nat add interface name=INET mode=FULL
 C:\> netsh routing ip nat add interface name=LAN mode=PRIVATE

Setelah menjalankan semua perintah diatas, kawan bisa mencobanya dengan melakukan tes menggunakan fasilitas ping dari client ke arah Internet, atau mencobanya dengan melakukan browsing Internet dari sisi client. Jika semuanya berjalan dengan lancar, berarti kawan telah berhasil membuat NAT Router menggunakan Sistem Operasi Windows.

Satu hal lagi yang harus di ingat, untuk mengaktifkan router pada windows diatas telah dijelaskan bahwa kawan harus mendisablekan ICS (Internet Connections Sharing) yang artinya mendisablekan fungsi firewall bawaan Windows, gantilah dengan software firewal lain yang dapat berjalan berdampingan dengan hal diatas, ditambah dengan antivirus mungkin akan lebih baik, sehingga router benar-benar aman.

Demikianlah dan jangan ragu untuk bertanya serta meninggalkan komentar, Terima kasih.

TEKNIK DASAR PERAKITAN KOMPUTER

TEKNIK DASAR PERAKITAN KOMPUTER
Berikut ini akan dibahas mengenai bagaimana cara merakit komputer, terutama bagi mereka yang baru belajar .. dari beberapa referensi yang saya pelajari .. maka berikut ini akan dijelaskan langkah demi langkah cara merakit komputer, mudah-mudahan bermanfaat .. Red. deden
Komponen perakit komputer tersedia di pasaran dengan beragam pilihan kualitas dan harga. Dengan merakit sendiri komputer, kita dapat menentukan jenis komponen, kemampuan serta fasilitas dari komputer sesuai kebutuhan.Tahapan dalam perakitan komputer terdiri dari:
A. Persiapan
B. Perakitan
C. Pengujian
D. Penanganan Masalah
Persiapan
Persiapan yang baik akan memudahkan dalam perakitan komputer serta menghindari permasalahan yang mungkin timbul.Hal yang terkait dalam persiapan meliputi:
  1. Penentuan Konfigurasi Komputer
  2. Persiapan Kompunen dan perlengkapan
  3. Pengamanan
Penentuan Konfigurasi Komputer
Konfigurasi komputer berkait dengan penentuan jenis komponen dan fitur dari komputer serta bagaimana seluruh komponen dapat bekerja sebagai sebuah sistem komputer sesuai keinginan kita.Penentuan komponen dimulai dari jenis prosessor, motherboard, lalu komponen lainnya. Faktor kesesuaian atau kompatibilitas dari komponen terhadap motherboard harus diperhatikan, karena setiap jenis motherboard mendukung jenis prosessor, modul memori, port dan I/O bus yang berbeda-beda.
Persiapan Komponen dan Perlengkapan
Komponen komputer beserta perlengkapan untuk perakitan dipersiapkan untuk perakitan dipersiapkan lebih dulu untuk memudahkan perakitan. Perlengkapan yang disiapkan terdiri dari:
  • Komponen komputer
  • Kelengkapan komponen seperti kabel, sekerup, jumper, baut dan sebagainya
  • Buku manual dan referensi dari komponen
  • Alat bantu berupa obeng pipih dan philips
Software sistem operasi, device driver dan program aplikasi.
Buku manual diperlukan sebagai rujukan untuk mengatahui diagram posisi dari elemen koneksi (konektor, port dan slot) dan elemen konfigurasi (jumper dan switch) beserta cara setting jumper dan switch yang sesuai untuk komputer yang dirakit.Diskette atau CD Software diperlukan untuk menginstall Sistem Operasi, device driver dari piranti, dan program aplikasi pada komputer yang selesai dirakit.
Pengamanan
Tindakan pengamanan diperlukan untuk menghindari masalah seperti kerusakan komponen oleh muatan listrik statis, jatuh, panas berlebihan atau tumpahan cairan.Pencegahan kerusakan karena listrik statis dengan cara:
  • Menggunakan gelang anti statis atau menyentuh permukaan logam pada casing sebelum memegang komponen untuk membuang muatan statis.
  • Tidak menyentuh langsung komponen elektronik, konektor atau jalur rangkaian tetapi memegang pada badan logam atau plastik yang terdapat pada komponen.
Perakitan
Tahapan proses pada perakitan komputer terdiri dari:
  1. Penyiapan motherboard
  2. Memasang Prosessor
  3. Memasang heatsink
  4. Memasang Modul Memori
  5. memasang Motherboard pada Casing
  6. Memasang Power Supply
  7. Memasang Kabel Motherboard dan Casing
  8. Memasang Drive
  9. Memasang card Adapter
  10. Penyelesaian Akhir
1. Penyiapan motherboard
Periksa buku manual motherboard untuk mengetahui posisi jumper untuk pengaturan CPU speed, speed multiplier dan tegangan masukan ke motherboard. Atur seting jumper sesuai petunjuk, kesalahan mengatur jumper tegangan dapat merusak prosessor.
2. Memasang Prosessor
Prosessor lebih mudah dipasang sebelum motherboard menempati casing. Cara memasang prosessor jenis socket dan slot berbeda.Jenis socket
  1. Tentukan posisi pin 1 pada prosessor dan socket prosessor di motherboard, umumnya terletak di pojok yang ditandai dengan titik, segitiga atau lekukan.
  2. Tegakkan posisi tuas pengunci socket untuk membuka.
  3. Masukkan prosessor ke socket dengan lebih dulu menyelaraskan posisi kaki-kaki prosessor dengan lubang socket. rapatkan hingga tidak terdapat celah antara prosessor dengan socket.
  4. Turunkan kembali tuas pengunci.
Jenis Slot
  1. Pasang penyangga (bracket) pada dua ujung slot di motherboard sehingga posisi lubang pasak bertemu dengan lubang di motherboard
  2. Masukkan pasak kemudian pengunci pasak pada lubang pasak
Selipkan card prosessor di antara kedua penahan dan tekan hingga tepat masuk ke lubang slot.
3. Memasang Heatsink
Fungsi heatsink adalah membuang panas yang dihasilkan oleh prosessor lewat konduksi panas dari prosessor ke heatsink.Untuk mengoptimalkan pemindahan panas maka heatsink harus dipasang rapat pada bagian atas prosessor dengan beberapa clip sebagai penahan sedangkan permukaan kontak pada heatsink dilapisi gen penghantar panas.Bila heatsink dilengkapi dengan fan maka konektor power pada fan dihubungkan ke konektor fan pada motherboard.
4. Memasang Modul Memori
Modul memori umumnya dipasang berurutan dari nomor socket terkecil. Urutan pemasangan dapat dilihat dari diagram motherboard.Setiap jenis modul memori yakni SIMM, DIMM dan RIMM dapat dibedakan dengan posisi lekukan pada sisi dan bawah pada modul.Cara memasang untuk tiap jenis modul memori sebagai berikut.
Jenis SIMM
  1. Sesuaikan posisi lekukan pada modul dengan tonjolan pada slot.
  2. Masukkan modul dengan membuat sudut miring 45 derajat terhadap slot
  3. Dorong hingga modul tegak pada slot, tuas pengunci pada slot akan otomatis mengunci modul.
Jenis DIMM dan RIMM
Cara memasang modul DIMM dan RIMM sama dan hanya ada satu cara sehingga tidak akan terbalik karena ada dua lekukan sebagai panduan. Perbedaanya DIMM dan RIMM pada posisi lekukan
  1. Rebahkan kait pengunci pada ujung slot
  2. sesuaikan posisi lekukan pada konektor modul dengan tonjolan pada slot. lalu masukkan modul ke slot.
  3. Kait pengunci secara otomatis mengunci modul pada slot bila modul sudah tepat terpasang.
5. Memasang Motherboard pada Casing
Motherboard dipasang ke casing dengan sekerup dan dudukan (standoff). Cara pemasangannya sebagai berikut:
  1. Tentukan posisi lubang untuk setiap dudukan plastik dan logam. Lubang untuk dudukan logam (metal spacer) ditandai dengan cincin pada tepi lubang.
  2. Pasang dudukan logam atau plastik pada tray casing sesuai dengan posisi setiap lubang dudukan yang sesuai pada motherboard.
  3. Tempatkan motherboard pada tray casing sehinga kepala dudukan keluar dari lubang pada motherboard. Pasang sekerup pengunci pada setiap dudukan logam.
  4. Pasang bingkai port I/O (I/O sheild) pada motherboard jika ada.
  5. Pasang tray casing yang sudah terpasang motherboard pada casing dan kunci dengan sekerup.
6. Memasang Power Supply
Beberapa jenis casing sudah dilengkapi power supply. Bila power supply belum disertakan maka cara pemasangannya sebagai berikut:
  1. Masukkan power supply pada rak di bagian belakang casing. Pasang ke empat buah sekerup pengunci.
  2. HUbungkan konektor power dari power supply ke motherboard. Konektor power jenis ATX hanya memiliki satu cara pemasangan sehingga tidak akan terbalik. Untuk jenis non ATX dengan dua konektor yang terpisah maka kabel-kabel ground warna hitam harus ditempatkan bersisian dan dipasang pada bagian tengah dari konektor power motherboard. Hubungkan kabel daya untuk fan, jika memakai fan untuk pendingin CPU.
7. Memasang Kabel Motherboard dan Casing
Setelah motherboard terpasang di casing langkah selanjutnya adalah memasang kabel I/O pada motherboard dan panel dengan casing.
  1. Pasang kabel data untuk floppy drive pada konektor pengontrol floppy di motherboard
  2. Pasang kabel IDE untuk pada konektor IDE primary dan secondary pada motherboard.
  3. Untuk motherboard non ATX. Pasang kabel port serial dan pararel pada konektor di motherboard. Perhatikan posisi pin 1 untuk memasang.
  4. Pada bagian belakang casing terdapat lubang untuk memasang port tambahan jenis non slot. Buka sekerup pengunci pelat tertutup lubang port lalumasukkan port konektor yang ingin dipasang dan pasang sekerup kembali.
  5. Bila port mouse belum tersedia di belakang casing maka card konektor mouse harus dipasang lalu dihubungkan dengan konektor mouse pada motherboard.
  6. Hubungan kabel konektor dari switch di panel depan casing, LED, speaker internal dan port yang terpasang di depan casing bila ada ke motherboard. Periksa diagram motherboard untuk mencari lokasi konektor yang tepat.
8. Memasang Drive
Prosedur memasang drive hardisk, floppy, CD ROM, CD-RW atau DVD adalah sama sebagai berikut:
  1. Copot pelet penutup bay drive (ruang untuk drive pada casing)
  2. Masukkan drive dari depan bay dengan terlebih dahulu mengatur seting jumper (sebagai master atau slave) pada drive.
  3. Sesuaikan posisi lubang sekerup di drive dan casing lalu pasang sekerup penahan drive.
  4. Hubungkan konektor kabel IDE ke drive dan konektor di motherboard (konektor primary dipakai lebih dulu)
  5. Ulangi langkah 1 samapai 4 untuk setiap pemasangan drive.
  6. Bila kabel IDE terhubung ke du drive pastikan perbedaan seting jumper keduanya yakni drive pertama diset sebagai master dan lainnya sebagai slave.
  7. Konektor IDE secondary pada motherboard dapat dipakai untuk menghubungkan dua drive tambahan.
  8. Floppy drive dihubungkan ke konektor khusus floppy di motherboard
Sambungkan kabel power dari catu daya ke masing-masing drive.
9. Memasang Card Adapter
Card adapter yang umum dipasang adalah video card, sound, network, modem dan SCSI adapter. Video card umumnya harus dipasang dan diinstall sebelum card adapter lainnya. Cara memasang adapter:
  1. Pegang card adapter pada tepi, hindari menyentuh komponen atau rangkaian elektronik. Tekan card hingga konektor tepat masuk pada slot ekspansi di motherboard
  2. Pasang sekerup penahan card ke casing
  3. Hubungkan kembali kabel internal pada card, bila ada.
10. Penyelessaian Akhir
  1. Pasang penutup casing dengan menggeser
  2. sambungkan kabel dari catu daya ke soket dinding.
  3. Pasang konektor monitor ke port video card.
  4. Pasang konektor kabel telepon ke port modem bila ada.
  5. Hubungkan konektor kabel keyboard dan konektor mouse ke port mouse atau poert serial (tergantung jenis mouse).
  6. Hubungkan piranti eksternal lainnya seperti speaker, joystick, dan microphone bila ada ke port yang sesuai. Periksa manual dari card adapter untuk memastikan lokasi port.
Pengujian
Komputer yang baru selesai dirakit dapat diuji dengan menjalankan program setup BIOS. Cara melakukan pengujian dengan program BIOS sebagai berikut:
  1. Hidupkan monitor lalu unit sistem. Perhatikan tampilan monitor dan suara dari speaker.
  2. Program FOST dari BIOS secara otomatis akan mendeteksi hardware yang terpasang dikomputer. Bila terdapat kesalahan maka tampilan monitor kosong dan speaker mengeluarkan bunyi beep secara teratur sebagai kode indikasi kesalahan. Periksa referensi kode BIOS untuk mengetahui indikasi kesalahan yang dimaksud oleh kode beep.
  3. Jika tidak terjadi kesalahan maka monitor menampilkan proses eksekusi dari program POST. ekan tombol interupsi BIOS sesuai petunjuk di layar untuk masuk ke program setup BIOS.
  4. Periksa semua hasil deteksi hardware oleh program setup BIOS. Beberapa seting mungkin harus dirubah nilainya terutama kapasitas hardisk dan boot sequence.
  5. Simpan perubahan seting dan keluar dari setup BIOS.
Setelah keluar dari setup BIOS, komputer akan meload Sistem OPerasi dengan urutan pencarian sesuai seting boot sequence pada BIOS. Masukkan diskette atau CD Bootable yang berisi sistem operasi pada drive pencarian.
B. LANGKAH-LANGKAH INSTALASI OPERATING SISTEM WINDOWS 7
Komputer yang telah kita rakit belumlah bisa digunakan untuk aktifitas bekerja layaknya komputer yang kita temui di kantor-kantor atau rumah. Untuk itulah dibutuhkan Operating System atau Sistem Operasi yang menghubungkan manusia dengan peripheral komputer tersebut, komputer tanpa operating sistem tidak bisa digunakan, ibarat anda punya handphone tetapi tidak ada sistem operasi, perlu digaris bawahi atau dicetak tebalkan, sistem operasi bukanlah merupakan suatu software, jadi sistem operasi =/= software.
Untuk kali ini, kita akan mencoba melakukan instalasi system operasi Windows 7
1. Pastikan dari BIOS booting komputer Anda di setting untuk CD/DVD
Masuklah ke menu BIOS untuk mencari fasilitas boot pertama kali lewat CD/DV ROM. Tergantung BIOS yang ada, bisa menekan tombol DEL /ESC/F1 berulang-ulang saat pertama kali komputer di hidupkan.
clip_image002
Sebagai contoh ini adalah Award BIOS, pada gambar yang dilingkari ubahlah menjadi CD/DVD, jika sudah simpan perubahan tersebut dengan menekan F10, setelah itu simpan setting tersebut dan keluar.
2. Masukkan DVD windows 7
3. Tekan sembarang tombol saat muncul boot from cd or dvd
clip_image004
4. Akan terlihat gambar seperti dibawah ini
clip_image006
5. Pilihlah Indonesian pada Language, time, currency, and location
clip_image008
6. Tekan tombol install
clip_image010
7. Tunggulah beberapa saat proses ini
clip_image012
8. Centang pada I accept the license terms sebagai persetujuan penggunaan windows 7 kemudian klik next
clip_image014
9. Pilih saja custom (advanced) untuk memilih di drive mana windows 7 akan di install
clip_image016
10. Anda bisa mengatur drive sekaligus partisi pada step ini, saya sarankan bagilah hardisk Anda minimal 2 drive, satu untuk drive untuk windows 7 (C) dan satu drive untuk data (D) dengan memilih drive option, atau langsung saja tekan next dengan asumsi Anda akan mempartisi hardisk setelah instalasi windows 7 selesai.
clip_image018
11. Tunggulah proses ini beberapa saat
clip_image020
clip_image022
clip_image024
12. Secara otomatis windows akan restart
clip_image026
13. Setelah restart akan muncul gambar berikut ini
clip_image028
14. Tunggulah proses Setting up the services hanya beberapa saat saja
clip_image030
15. Instalasi akan dilanjutkan secara otomatis
clip_image032
16. Masukkan Nama User dan Nama Komputer sesuka Anda
clip_image034
17. Jika perlu password ketikkan passtwordnya 2 kali atau kosongkan saja jika Anda tidak ingin mempassword user Anda
clip_image036
18. Masukkan product key serial number windows 7 Anda
clip_image038
19. Pilihlah level proteksi keamanan dari Microsoft
clip_image040
20. Atur Zona waktu Anda (untuk Indonesia +7 dari GMT)
clip_image042
21. Selamat, windows 7 Anda siap digunakan
clip_image044  
C. TROUBLESHOOTING KOMPUTER
Tabel Pendeteksian Masalah:
Analisa Pengukuran
1. Power Supply
2. Motherboard
3. Speaker

Analisa Suara
4. RAM
5. VGA Card + Monitor
Analisa Tampilan
6. Keyboard
7. Card I/O
8. Disk Drive
9. Disket

Dari table diatas dapat dikelompokkan dalam 3 analisa yaitu:

A. Analisa Pengukuran
     Pada tahapan ini, pendeteksian masalah dengan cara mengukur tegangan listrik pada komponen nomor 1 sampai 3. Gunakan alat bantu seperti multitester untuk mengukur tegangan yang diterima atau diberikan komponen tersebut.
Contoh : Mengukur tegangan listrik yang diterima oleh Power Supply, lalu mengukur tegangan yang diberikan oleh Power Supply ke komponen lainnya.

B. Analisa Suara
     Pada tahapan ini pendeteksian masalah menggunakan kode suara (beep) yang dimiliki oleh BIOS dan dapat kita dengar lewat PC Speaker. Pastikan kabel PC Speaker sudah terpasang dengan baik. Kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 4 dan 5. Untuk mempermudah pengenalan kode suara tersebut, silakan simak keterangan berikut :
  • Bunyi beep pendek satu kali, artinya sistem telah melakukan proses Boot dengan baik.
  • Bunyi beep pendek 2 kali, artinya ada masalah pada konfigurasi atau seting pada CMOS.
  • Bunyi beep panjang 1 kali dan pendek 1 kali, artinya ada masalah pada Motherboard atau DRAM.
  • Bunyi beep panjang 1 kali dan pendek 2 kali, artinya ada masalah pada monitor atau VGA Card.
  • Bunyi beep panjang 1 kali dan pendek 3 kali, artinya ada masalah pada Keyboard.
  • Bunyi beep panjang 1 kali dan pendek 9 kali, artinya ada masalah pada ROM BIOS.
  • Bunyi beep panjang terus-menerus, artinya ada masalah di DRAM.
  • Bunyi beep pendek terus-menerus, artinya ada masalah penerimaan tegangan (power).
  • Pada beberapa merk Motherboard akan mengeluarkan bunyi beep beberapa kali apabila temperatur processornya terlalu tinggi (panas).

Catatan : kode bunyi beep diatas berlaku pada AWARD BIOS, untuk jenis BIOS yang lain kemungkinan memiliki kode bunyi beep yang berbeda.

C. Analisa Tampilan
     Pada tahapan ini pendeteksian masalah cenderung lebih mudah karena letak permasalahan dapat diketahui berdasarkan pesan error yang ditampilkan di monitor. Kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 6 sampai 9.
Contoh : Pada saat komputer dinyalakan tampil pesan Keyboard Error, maka dapat dipastikan letak permasalahan hanya pada Keyboard.

Cara Cepat Mengenali Troubleshooting
  1. Apabila terjadi masalah dan sistem masih memberikan tampilan pesan pada monitor atau disertai dengan bunyi beep 1 atau 2 kali, maka kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 6 sampai 9, yaitu pada Keyboard, Card I/O, Disk Drive dan Disket.
  2. Apabila terjadi masalah dan sistem memberikan kode bunyi beep lebih dari 2 kali, maka kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 4 dan 5, yaitu RAM, VGA Card dan Monitor.
  3. Sedangkan untuk masalah yang tidak disertai pesan pada monitor atau kode bunyi beep, kemungkinan besar letak permasalahan ada di komponen nomor 1 dan 2, yaitu Power Suplly dan Motherboard.